Powered By Blogger

Selasa, 20 November 2012

Inilah Penampakan Cangkir Kopi Raksasa



Jika kalian sudah pernah melihat sepeda tertinggi atau motor tertinggi, nah sekarang ini adalah cangkir kopi tertinggi lho. Sebuah bengkel industri di Inggris yang bernama De' Longhi, sukses membuat sebuah cangkir raksasa yang tingginya mencapai 2,9 meter. Cangkir ini memiliki lebar 2,6 meter, dan sekarang dipajang di Montgomery Square, London, Inggris. Total 13.000 liter kopi bisa ditampung didalam cangkir dengan berat 12,8 ton ini. Dengan cangkir ini, maka rekor cangkir kopi terbesar pun sudah dipecahkan oleh De'Longhi.

Rekor cangkir kopi terbesar sebelumnya dipegang oleh PuertoRicolsCoffee.com di Puerto Rico Coffee Expo 2011 di San Juan, Puerto Rico. Perusahaan website itu sukses membuat cangkir raksasa yang sanggup menampung 12.847 liter kopi. Tetapi soal tinggi, cangkir ini masih unggul dengan tinggi mencapai 3 meter, sedangkan lebarnya 2,32 meter.



Dalam pembuatan cangkir raksasa ini, mereka melibatkan empat perancang De'Longhi, dan mereka mengerjakannya selama 504 jam. Jika minum kopi saat musim dingin tiba, itu adalah cara terbaik menghangatkan tubuh, terutama pada saat suhu mulai menurun. Begitulah kata salah satu tim dari De'Longhi yang bernama Mark Swift.

Minum kopi pas udara dingin memang paling mantep, apalagi jika ditemani dengan beberapa pisang goreng. Semoga artikel ini bermanfaat :D

Tidak ada komentar:

Posting Komentar