Rabu, 17 Oktober 2012
Manfaat Lain Dari Susu
Berbelanja di toko baju online memang sangat mudah, bahkan dulu pernah belanja di toko online malah dapat bonus susu 1 dus..hehehe. Berbicara soal susu, siapa yang engga tau susu? Pasti tau smua dong..hehehe.
Susu itu banyak manfaatnya lho, bukan hanya diminum, bahkan buat mandi juga. Kan ada tuh mandi susu yang sekarang ini sudah banyak dilakukan orang-orang. Nah selain mandi susu, masih ada lagi manfaatnya. Berikut manfaat dari susu.
1. Pada jama dulu, kabarnya Cleopatra rutin melakukan mandi susu. Kita juga bisa melakukan mandi susu. Gunakan 1 cangkir susu bubuk, kemudian kita berendam selama 30 menit di dalam air campuran susu bubuk itu.
2. Jika kalian terkena gigitan serangga atau kelamaan berenang dan mengakibatkan kulit kalian perih. Kalian bisa menggunakan susu yang sudah dicampur air dan garam.
3. Mengkilapkan benda yang terbuat dari perak dengan campuran susu yang segar dicampur dengan perasan lemon.
4. Bagi yang punya sepatu kulit, bisa dikilapkan dengan susu.
5. Selain itu susu juga bisa menambah cita rasa dari rebusan jagung dan ikan.
6. Jika kalian tidak mempunyai krim pencukur jenggot atau kumis, kalian bisa menggunakan susu sebagai alternatif lainnya.
7. Dapat membersihkan noda tinta di kain, caranya campurkan jus lemon dengan susu kemudian kita cuci kainya.
Wuihhh..ternyata banyak juga manfaat susu. Ternyata bukan hanya untuk menggemukan badan yah..hehe. Semoga artikel ini dapat bermanfaat untuk teman-teman semuanya :D
Langganan:
Posting Komentar (Atom)
Tidak ada komentar:
Posting Komentar