Powered By Blogger

Senin, 30 Juli 2012

Cara Merawat Muka Kering


Muka kering menjadi penghambat banyak orang teutama pada wanita. Jika kulit wajah Anda termasuk kulit kering, ada sejumlah atau beberapa hal yang harus Anda perhatikan. Yang menyebabkan kulit kering biasanya karena terpancarnya sinar matahari atau pola makan Anda tidak baik (kurang makan sayuran) sehingga kulit muka terlihat kering dan juga lemas.

Bukan hanya itu saja, bagi Anda yang suka tidur malam atau alias kurang tidur ini bisa menjadi penyebab kulit muka Anda terlihat kering. Untuk itu perlu perawatan muka yang lebih untuk mencegah hal negatif tersebut. Nah bagi Anda yang terolong kulit kering mari kita ikuti tips atau cara yang bermanfaat dibawah ini.

 Tips Cara Merawat Muka Kering:
  1. Jangan sembarangan menggunakan sabun untuk mencuci muka karena bisa mengurangi kadar minyak yang mengakibatkan kulit semakin kering. Jadi, sebaiknya gunakan sabun pencuci muka yang mengandung minyak zaitun atau gliserol.
  2. Jangan menggunakan air hangat untuk mencuci wajah karena akan membuat kulit semakin kering. Cukup gunakan air biasa yang segar.
  3. Jika kulit mengalami kekeringan yang cukup parah, hindari peng­gunaan sabun biasa untuk membersihkan wajah. Sebaliknya, gunakan pembersih khusus wajah yang mengandung susu untuk nutrisi kulit.
  4. Dibanding jenis kulit lain, kulit kering lebih memerlukan masker yang bekerja menghaluskan kulit sekaligus membuatnya tampak indah dan sehat. Jadi, gunakan masker seminggu sekali.
  5. Dalam keadaan kering, terkadang terjadi pengerutan pada kulit. Untuk itu, gunakan minyak zaitun atau gliserol setiap sore dan sehabis mandi. Air mawar dapat pula ditambahkan untuk me­ngurangi bau gliserol.
  6. Setiap hari, usahakan minum air putih dalam jumlah cukup. Ba­nyak-banyaklah pula mengonsumsi buah dan sayuran.
Untuk melakukan perawatan wajah terhadap kulit jenis ini diperlu­kan penggabungan antara perawatan untuk kulit berminyak dan kulit kering.
  • Saat membersihkan wajah, lebih konsentrasikan pada bagian-bagian berminyak daripada bagian kering.
  •  Konsentrasikan   penggunaan   pelembap   minyak  zaitun   pada bagian kulit yang kering, bukan bagian yang berminyak.
  • Konsentrasikan penggunaan perasan jeruk nipis pada bagian kulit yang berminyak, bukan bagian yang kering.
Semoga cara yang saya sampaikan dapat bermanfaat untuk Anda.

Pola Hidup Sehat Dengan Makan Teratur


Pola hidup sehat kini harus terjaga apalagi dalam mengkonsumsi makanan, inilah yang sangat penting. Pola makan teratur membuat hidup Anda lebih sehat dan bertumbuh dengan baik. Nah untuk itu bagi Anda yang ingin memiliki hidup sehat dengan pola makan teratur mari ikuti penjelasan dibawah ini.

Berikut ini 5 pola hidup sehat dengan makan teratur, adalah sebagai berikut :
  1. Kurangi makanan berlemak tinggi, seperti mentega, margarine, dan santan. Lebih baik dapatkan asupan lemak alami dari kacang-kacangan atau biji-bijian. Lupakan jeroan, otak, makanan berkuah santan kental, kulit ayam dan kuning telur. Pilihlah daging tanpa lemak, makanan berkuah bening, susu rendah lemak, susu kedelai, yogurt, putih telur, dan ikan sebagai sumber protein yang baik
  2.  Sedapat mungkin hindari bahan pangan atau bahan pengawet yang dalam jangka panjang dapat menjadi pemicu kanker.
  3. Pilih makanan atau minuman yang berwarna putih alami (bukan di-bleach). Gunakan pewarna dari bahan makanan misalnya warnet coklatnya dari bubuk coklat, merahnya strowbery, kuningnya kunyit, dan hijaunya daun suji. Jangan menambahkan saus, kecap, garam dan bumbu-bumbu penyedap secara berlebihan. Perbanyak makan buah dan sayuran.
  4. Teknik pengolahan makanan juga mempengaruhi mutu makanan. Pilih makanan dengan metode memasak dikukus, direbus, atau ditumis dengan sedikit minyak.
  5. Perbanyak minum air putih, mineral 8 gelas sehari, hindari minuman beralkohol, bersoda dan minuman dengan kandungan gula dan kafein tinggi. Jus sayuran dan buah baik untuk menjaga dan memelihara kesehatan tubuh.
Nah berikut pola hidup sehat yang kami berikan untuk Anda. Semoga cara sehat ini dapat membantu Anda lebih sehat dan bebas dari penyakit.

Minggu, 29 Juli 2012

Rahasia Branding Produk Via Online


Menciptakan sebuah branding produk bukanlah hal yang mudah untuk para pemula. Memang branding adalah salah satu cara paling powerfull untuk memasarkan atau memperkenalkan produk Anda, sedemikian sehingga produk Anda akan jauh lebih dikenal oleh banyak orang. 
Memang dengan cara branding sangat menguntungkan tapi budget yang dikeluarkan sangat besar dibandingkan call to buy. Maksudnya call to buy adalah mendatangkan pengujung untuk langsung membeli. Beda dengan branding kalau branding hanya memperkenalkan produk saja tetapi belum tentu terjadinya order.

Branding memang diperlukan uang yang banyak jika budget Anda terbatas lebih baik Anda Anda lakukan branding secara online itu lebih murah dibandingkan melakukan branding secara offline. Contoh media branding secara offline adalah billboard, brosur, baliho, koran, dsb.

Cara paling efektif untuk branding produk via online dengan budget yang murah dan sangat powerfull Anda bisa gunaka satu yang namanya twitter marketing. Pasti Anda punya akun twitter dong? Nah twitter bukan hanya untuk mentions ternyata twitter juga tempat efektif untuk branding awerness pada produk Anda

Untuk branding bukan hanya asal branding yang harus Anda utamakan terlebih dahulu adalah produk Anda terlebih dahulu. Apakah produk Anda bermanfaat untuk banyak orang atau tidak, berikan nilai tambah untuk banyak orang tentang produk Anda.

Memang dalam membangun sebuah bisnis baru bukan hal yang mudah terlebih lagi jika Anda masih sangat minim pengalaman dalam bidang bisnis dan pemasaran. Sama halnya jika anda sedang membuat nama sebuah toko atau nama perusahaan yang harus dipikirkan dengan matang.

Melihat persaingan pasar yang sangat ketat, dan meningkatnya brand internasional yang hampir menguasai market Indonesia, hal inilah yang memacu Anda sebagai pemula agar lebih kreatif dalam menentukan branding produk terbaru Anda.

Jumat, 27 Juli 2012

Tips Jitu Merawat Rumah Idaman


Memiliki rumah yang bersih membuat kenyamanan bagi pemiliknya. Mulai dari interior rumah dan beberapa bagian rumah seperti halaman depan, ruang tamu, lantai, dinding, kamar mandi, dan juga ruangan lainnya.

Rumah idaman tidak perlu besar, yang penting bersih dan juga nyaman. Itu sudah menjadi cukup. Dibandigkan Anda memiliki rumah besar tapi tidak pernah di bersihkan akibatnya menjadi wabah penyakit.

Untuk itu bagi Anda yang mencintai rumah Anda mari kita lakukan perawatan bersama-sama. Beberapa tips jitu merawat rumah idaman Anda sehingga bersih dan nyaman untuk keluarga Anda:

1. Bersihkan lantai dengan pembersih lantai setiap hari.
Lantai bersih memberikan awal yang baik buat rumah Anda. Lakukanlah setiap hari pembersihan lantai Anda. Jangan menunggu lantai kotor baru Anda bersihkan. Kebanyakan orang memang menunggu lantai kotor baru dibersihkan, justru ini membuat banyak kuman penyakit di rumah Anda. Sehingga saat Anda bergulir dilantai kuman mudah masuk melalui hidung Anda. Jadi jangan abaikan hal ini.

2. Bersihkan kamar mandi 2 hari sekali
Nah pentingnya kamar mandi untuk kita yang sedang mandi. Air bersih dan kamar mandi yang nyaman, membuat Anda mandi lebih tenang dan nyaman. Nah untuk perawatan kamar mandi lakukan pembersihan 2 x sehari saja. Yang penting bilas air nya dan gosok bak mandi Anda menggunakan sabun.

3. Bersihkan debu-debu dikaca, ventilasi, dsb
Debu memang sangat berpengaruh sekali terhadap kesehatan dan kebersihan. Untuk itu bersihkan debu-debu yang berada di sekeliling rumah Anda.

Nah berikut tips jitu merawat rumah idaman Anda. Lakukan cara sehat yang kami berikan untuk membersihkan rumah Anda, semoga bermanfaat!

Kamis, 26 Juli 2012

Cara Merawat Wajah Secara Natural


Tak perduli Anda perempuan ataupun lak-laki pasti Anda ingin memiliki wajah putih bersinar dan tidak kusam. Memang untuk memiliki wajah bersih dan bersinar memang sulit, tapi jika Anda ingin melakukannya dengan cara yang saya berikan pasti akan ada perubahan, karena tidak ada yang mustahil jika Anda yakin dan percaya.

Ini yang perlu Anda perhatikan terutama untuk wanita penggunaan kosmetik yang berlebihan juga tidak baik untuk wajah, karena kosmetik itu sendiri banyak mengandung bahan kimia, apalagi jika anda memiliki wajah berjerawat itu sangat berpengaruh sekali terhadap kesehatan muka Anda.

Bagi anda yang ingin mendapatkan wajah putih secara natural simak berikut cara sehat merawat wajah selengkapnya.

Cara merawat wajah secara natural adalah sebagai berikut :
  1. Bersihkan wajah Anda sebelum tidur. hal ini dilakukan untuk membersihkan wajah Anda dari kotoran atau sisa kosmetik yang menempel yang dapat memicu munculnya jerawat atau komedo atau bahkan dapat membuat kulit wajah menjadi kusam.
  2.  Rajinlah untuk menggunakan masker bengkoang dengan campuran putih telu, minimal 2 kali dalam semingg.
  3. Biasakan untuk mencuci wajah setelah beraktifitas. Hal ini dilakukan untuk menghilangkan kotoran dan debu yang menempel pada kulit wajah Anda.
  4. Luangkanlah waktu Anda sebentar saja kira-kira 5 menit untuk memijat kulit wajah dengan lembut. Hal ini guna untuk menghilangkan keletihan pada wajah dan dapat memberikan warna kulit wajah yang lebih cerah.
  5. Pakailah pelembab yang dapat melindungi kulit wajah dari sinar matahari. tentunya ini dilakukan pada saat anda ingin bepergian.
  6. Rajin mengkonsumsi vitamin E. vitamin E adalah vitamin yang mampu menjaga kesehatan kulit dari dalam.
  7. Menggunakan krim anti aging. disarankan untuk menggunakan krim yang mengandung retinoid karena krim ini kaya vitamin A yang dapat mencegah kerusakan kulit karena sinar matahari.
  8. Jika Anda mempunyai jerawat atau komedo, ingat jangan pernah memencet jerawat atau komedo Anda, karena hal ini akan menyebabkan iritasi pada kulit wajah. 
Berikut beberapa cara sehat dalam merawat wajah secara natural. Saran saya adalah yang penting bersihkan setiap harinya wajah Anda dan luangkan waktu untuk wajah Anda, karena wajah butuh asupan yang dalam sehingga aktivitas apapun yang Anda jalankan, Anda tetap akan terlihat segar.

Rabu, 25 Juli 2012

Merawat Vagina Secara Natural


Memiliki vagina yang bersih dan sehat secara natural adalah keinginan banyak wanita. Kini banyak sekali wanita yang melupakan bahwa betapa pentingnya vagina bagi kesehatan alat reproduksi Anda. Menjaga kesehatan vagina mutlak diperlukan agar fungsi reproduksi tubuh juga terlihat lebih sehat.

Banyak cara dilakukan untuk membuat vagina tetap dalam kondisi prima (tetap segar dan wangi). Seperti mencuci dengan air sirih atau rajin membasuhnya dengan cairan antiseptik. Benarkah langkah tersebut?

Perlu Anda ketahu ternyata pemakaian air rebusan daun sirih atau cairan antiseptik untuk area intim perempuan tidak disarankan. Why? Pasalnya keduanya bersifat bakterisid alias mematikan semua mikroba, tanpa memandang itu bakteri baik (flora normal vagina) atau bakteri patogen (bersifat merugikan). Jika hal ini berlangsung terus-menerus, bukan kondisi sehat yang didapatkan area intim kita, tapi malah sebaliknya, bisa terjadi infeksi. Jadi hal ini cukup membahayakan kesehatan pada vagina Anda

Sebenarnya kalau Anda ketahui lebih detail lagi, merawat vagina secara natural cukup simple dan mudah jika memang Anda sudah mengetahuinya dari awal. Mau Tahu merawat vagina secara narutal seperti apa? Baca Terus artikel dibawah ini.

Ternyata hanya dengan susu yang mengandung zat aktif yang diesktrak menjadi asam laktat dan laktoserum yang secara klinis terbukti mengurangi keluhan gatal pada vagina, rasa terbakar dan juga dapat mengatasi keputihan atau bau tidak sedap.

Dari hasil uji klinis disimpulkan bahwa asam laktat dan laktoserum bermanfaat mengurangi keluhan karena keputihan dan menghambat pertumbuhan jamur (kandida) dan dermatofit (kapang).

Untuk mendapatkan susu tersebut juga tidak perlu repot. Anda tidak perlu mengolah sendiri seperti harus mendapatkan ekstrak susu berupa laktat dan laktoserum, Anda tinggal beli jadi yang langsung bisa pakai dan sudah mengandung Lactacyd yang dijual bebas di pasaran.

Jadi sebenarnya perawatan vagina sangat mudah Anda jalankan, apalagi jika Anda sudah tahu caranya dan tinggal Anda praketekkan, Alhasil pasti akan mendapatkan buah yang baik. Teruslah menjaga dan lakukan perawatan vagina Anda setap harinya. Semoga bermanfaat!

Makanan Sehat Ibu Hamil


Kehamilan merupakan hal yang terpenting untuk diperhatikan. Hal ini dilakukan agar bayi Anda didalam kandungan sehat dan juga terlahir dengan normal. Pola makan yang sehat harus diperhatikan sekali bagi Ibu-Ibu yang sedang hamil

Apalagi pada usia kehamilan muda pada masa triwulan pertama. Kondisi dan kestabilan kesehatan baik secara fisik ibu hamil, bayi dalam kandungan juga emosi yang nyaman bagi ibu dalam masa kehamilan.

Pada umumnya, kehamilan pertama akan disertai dengan adanya rasa mual dan ingin muntah, Ini akan semakin menambah menurunnya kondisi kesehatan ibu hamil. Ini bisa diatasi dengan cara sehat dengan mengatur pola makan Anda. Betapapun rasa mual itu terasa, ibu hamil harus tetap mendapat asupan makanan yang bergizi. Karena akan sangat berpengaruh pada pertumbuhan janin dalam kandungan.

Dan beberapa makanan sehat ibu hamil menurut jenis kandungannya adalah sebagai berikut.

  1. Makanan yang mengandung karbohidrat
    Makanan yang mengandung karbohidrat ini bisa didapatkan dari bahan nasi, jagung, mie, roti, ubi dan kentang. Seorang wanita hamil memerlukan karbohidrat untuk kesehatan dan juga perkembangan janin dalam kandungan. Sehingga karbohidrat Anda tercukupi sehingga janin didalam kandungan Anda lebih terjaga.
  2. Makanan yang mengandung zat besi
    Makanan yang mengandung zat besi bisa Anda dapatkan dar sayuran hijau dan daging segar. Zat besi ini sangat diperlukan plasenta dalam kandungan. Melalui plasenta ini bayi dalam kandungan akan mendapatlan zat-zat gizi dan oksigen. Juga sebagai persiapan dalam proses melahirkan, yang akan banyak kehilangan banyak darah.
  3.  Makanan yang mengandung Protein
    Untuk mengganti sel-sel mati pada tubuh ibu hamil dan juga membentuk pertumbuhan janin dalam kandungan, tubuh sangat memerlukan banyak protein. Pada ibu hamil kebutuhan akan asupan protein meningkat menjadi 12gr untuk tiap kilogram berat tubuh. Sedang dalam kondisi normal, tidak sedang hamil, memerlukan 1 gr protein untuk tiap kg berat tubuh. Makanan yang mengandung bisa didapat dari tahu, tempe, kacang-kacangan, telur, ikan dan juga daging.
  4. Makanan yang mengandung Vitamin
    Pada ibu hamil juga sangat banyak membutuhkan asupan makanan yang banyak mengandung semua unsur multi vitamin. Bahan makanan yang banyak mengandung vitamin bisa dengan mudah didapat, seperti semua jenis sayuran hijau, buah segar, dan berbagai jenis lauk dari hewani maupun nabati.
  5. Air
    Pada masa kehamilan, ibu hamil akan banyak membutuhkan lebih banyak asupan air kedalam tubuh. Karena saat terjadi kehamilan tubuh Anda akan mudah mengeluarkan keringat dan  juga Anda akan mudah mengeluarkan cairan. Untuk itu agar Anda tidak kekurangan cairan diperlukan minuk air yang cukup, sehingga kehamilan Anda akan terus terjaga. Tapi perlu Anda ingat jika setelah minum air perut Anda terasa mual bisa digantikan dengan buah yang dibuat jus, lebih segar dan tidak terasa hambar.
Nah berikut beberapa hal yang mungkin bisa Anda ikuti, Semoga bermanfaat dan bisa Anda.

Selasa, 24 Juli 2012

Makanan Utama Untuk Kesehatan Wanita


Makanan adalah sumber tenaga manusia, dimana untuk meningkatkan aktivitas kegiatan kita sehati-hari. Setiap makanan yang dikonsumsi berbeda beda baik wanita maupun pria. Untuk itu kita harus bisa membedakan mana yang harus kita makan atau mana yang tidak harus dikonsumsi. 

Mengapa harus demikian? Karena makanan yang kita makan belum tentu sehat, untuk itu kita harus menjaga pola makan kita agar bebas atau tehindar dari penyakit, khususnya adalah untuk kesehatan wanita.

Bagaimana pola makan Anda setiap harinya? Apakah pola makan Anda sudah benar? Ingat makanan yang Anda makan sangat berpengaruh juga lho ternyata pada kulit Anda. Jika Anda sering makan makanan yang berminyak atau yang kering-kering, kulit Anda akan mulai terlihat kusam, tapi jika Anda sering makan sayur buah-buahan setiap harinya kulit Anda akan terlihat lebih cerah dan sehat. Percayakah Anda ? Silahkan buktikan!!

Nah untuk itu saya akan menjelaskan kepada Anda makanan utama yang bisa Anda konsumsi untuk kesehatan tubuh Anda, khususnya bagi para wanita untuk mencegah risiko timbulnya penyakit seperti osteoporosis, jantung, kanker leher rahim, dan kanker payudara.  
  1. Tomat
    Seperti diketahui, buah merah ini kaya akan kandungan likopen yang memainkan peran penting dalam menangkal kanker payudara dan leher rahim. Bahkan sebuah studi menunjukkan konsumsi tomat dapat menyehatkan jantung. Setelah mengamati hampir 40.000 wanita, para peneliti asal Boston menyimpulkan, likopen juga melindungi jantung. Untuk meningkatkan kadar antioksidan dan likopen, disarankan untuk mengonsumsi tomat setelah dimasak.
  2. Biji bunga flax
    Biji flax (sejenis rami, seperti wijen, Linum usitatissimum) merupakan makanan yang kaya manfaat. Para ahli dari Mayo Clinic menemukan, 40 gram biji rami dapat mengurangi gejala serangan panas yang kerap dialami wanita menopause. Beberapa laporan menunjukkan rami dapat menurunkan kolesterol "jahat" atau LDL dan trigliserida. Dalam studi di Cina diketahui manfaat tersebut lebih jelas pada wanita. Sementara itu pada flax cokelat atau emas, memainkan peran dalam memerangi kanker payudara. Sedikit tambahan yang perlu Anda ketahui wanita hamil dan ibu menyusui tidak disarankan mengonsumsi biji rami.
  3. Kubis
    Banyak manfaat kesehatan yang dapat diperoleh dari sayur yang satu ini, khususnya bagi perempuan. Kubis mengandung antioksidan seperti lutein dan zeazanthin yang berfungsi dalam melindungi mata. Selain itu, kubis juga mengadung vitamin K yang baik dalam pembangun tulang. Para peneliti menemukan bahwa wanita yang makan diet kaya vitamin K, mempunyai risiko lebih rendah mengalami patah tulang pinggul.
  4. Ikan salmon
    Salmon termasuk dalam smber omega-3 yang paling baik. Pada ibu hamil, studi menunjukkan bahwa minyak ikan (omega-3) turut membantu dalam mengatasi  kesedihan pasca persalinan. Manfaat lainnya adalah meningkatkan fungsi sambungan saraf dalam otak janin.
  5. Jus cranberry
    Cranberry adalah obat alami yang dipercaya mampu mengobati infeksi saluran kemih ISK pada perempuan dan telah banyak direkomendasikan oleh para ahli. Buah ini mengandung antioksidan yang berfungsi  mencegah bakteri menempel pada dinding kandung kemih, yang merupakan tempat berkembang biak bakteri dan menyebabkan infeksi. Temuan tersebut berdasarkan hasil studi terbaru yang menguji konsentrasi ekstrak cranberry. Dosis yang tepat: Bervariasi. Tapi sebaiknya minum jus cranberry yang 100 persen tawar (60 kalori per cangkir) untuk menghindari kelebihan gula.
  6. Yogurt Yunani
    Sebagian besar diantara kita mungkin belum banyak yang mengenal soal Yogurt Yunani. Yogurt ini memang berbeda dengan yogurt pada umumnya. Yogurt Yunani menawarkan dua kali lipat protein lebih baik (dibandingkan jenis yogurt lainnya) dengan sedikit gula. Rendahnya tingkat karbohidrat turut membantu kita menjaga gula darah tetap stabil. Selain itu, studi menunjukkan bahwa makanan dengan tingkat protein yang tinggi (30 persen kalori) membantu wanita dalam menurunkan berat badan dan memelihara otot. Bukan hanya itu yoghurt Yunani juga ternyata berkhasiat untuk perawatan muka Anda menjadi lebih sehat dan bersih.
  7. Kacang kenari
    Studi terbaru menunjukkan, hanya mengonsumsi dua ons kenari per hari membantu memperlambat perkembangan kanker payudara dan memperlambat pertumbuhan tumor (hasil uji coba pada tikus). Kenari mengandung antioksidan yang disebut pitosterol, dimana memiliki peran penting dalam melawan kanker. Bahkan lemak nabati omega 3 pada kenari ampuh mencegah pergantian tulang yang berlebihan yang membuat tulang kuat dan sehat.
Nah ketujuh makanan cara sehat tersebut sangat membantu sekali untuk kesehatan pada tubuh Anda, terutama bebas dari penyakit yang mematikan dan juga untuk kecantikan. Semoga bermanfaat!

Jumat, 20 Juli 2012

Tips Merawat Bayi Dengan Benar

Memiliki buah hati adalah salah harapan suami istri. Tentunya Anda sebagai suami istri khususnya istri harus bisa merawat bayi dengan benar. Why? Karena buah hati Anda harus mendapatkan kasih sayang terhadap ibunya. Untuk itu Anda harus jaga dan rawat bayi Anda semaksimal mungkin. 
Merawat buah hati dengan baik dan benar merupakan suatu keharusan bagi seorang ibu. Oleh karena itu, setiap ibu pasti selalu berusaha untuk memberikan yang terbaik bagi buah hati. 
Berikut beberapa tips merawat bayi dengan benar adalah sebagai berikut:
  1. Memandikan bayi dengan halus dan perlahan
    Memandikan sang buah hati di rasa sangat perlu untuk selalu menjaga kebersihan serta kesehatan bayi itu sendiri. Saat memandikan bayi, siapkan banyak waktu luang Anda untuk memandikan sang buah hati. agar anda tak terbebani dengan pekerjaan lain yang harus segera di selesaikan.Bersihkan tubuh bayi dengan lembut dan hati-hati. Perhatikan juga posisi bayi saat di mandikan. lalu pilih tempat yang cukup luas agar Anda dapat bergerak dengan leluasa.
  2. Perawatan Pada Bayi
    Selain memandikan sang buah hati agar selalu bersih dan wangi, melakukan perawatan pada bayi, seperti merawat telinga, mata, kuku, kulit ataupun mulut serta gigi bayi juga perlu di lakukan oleh seorang ibu untuk melindungi buah hatinya. Rawatlah telinga buah hati anda, bersihkan bagian luar telinga dengan kapas yang halus atau dengan kain yang bersih, agar telinga bagian luar bayi Anda tetap bersih dan tidak kotor. Tapi jangan sekali-kali anda mencoba untuk memasuki lubang telinga buah hati anda dengan alat pembersih telinga atau dengan jari anda sendiri, karena hal tersebut dapat melukai telinga bayi. Jika kotoran pada telinga bayi sudah terlihat menumpuk dan perlu untuk di bersihkan, akan jauh lebih baik bila anda membawanya ke dokter anak, agar di bersihkan dengan alat khusus.
  3. Berikan ASI
    Meski kemajuan teknologi semakin pesat, bagaimana pun juga ASI ibu adalah yang terbaik bagi sang buah hati. Di banding dengan susu formula, ASI memiliki lebih banyak kelebihan dan sangat baik untuk kesehatan dan juga pertumbuhan buah hati anda. ASI selalu memenuhi kebutuhan bayi. Untuk itu, berikan ASI bagi bayi anda, agar buah hati anda tumbuh menjadi anak yang sehat.
  4. Imunisasi
    Imunisasi sangat penting bagi buah hati Anda untuk menjaga kekebalan tubuh sang bayi agar tidak mudah terserang penyakit infeksi di masyarakat. Demikian tips merawat bayi yang baik dan benar, semoga tips di atas dapat bermanfaat bagi anda. Selalu berikan yang terbaik bagi sang buah hati, agar buah hati anda tumbuh menjadi anak yang sehat dan cerdas kelak.
Berikut cara sehat merawat bayi Anda dengan benar, sehingga bayi Anda akan sehat dan juga terlihat cerah setiap harinya. Semoga bermanfaat!

Rabu, 18 Juli 2012

Siapa Yang Berani Menyalahkan Evan Williams

Siapa yang berani menyalahkan Evan Williams. Seoran  konglomerat yang telah mendirikan beberapa usaha. Dua di antaranya yang paling terkenal adalah Blogger sebelum dibeli oleh Google dan Twitter. Para konglomerat yang telah menggelontorkan ratusan dolar pun tak sanggup menyalahkan Williams.

Ia masih belia. Usianya baru 37 tahun. Sejarah Internet sudah dua kali menulis namanya dengan tinta emas. Dialah penemu istilah “blogger” sekaligus pencipta situs Blogger.com–yang akhirnya dibeli oleh Google. Dia pula peletak fondasi situs mikroblog, yang cuma mengandalkan komunikasi dengan 140 huruf, yakni Twitter.

Sudah tiga tahun, sejak Williams dan Biz Stone mendirikan Twitter pada 2006, Twitter belum mencetak uang. Tapi itu tak membuatnya panik setitik pun. Malah banyak orang yang memanfaatkan twitter lebih dulu untuk mencetak uang seperti digital agency Indonesia dengan bisnis dunia online nya.

“Ini menggelikan,” kata William dengan tawa renyah. “Semua orang bertanya, bisnis macam apa ini.” Tiga tahun bekerja, tiga tahun menyedot perhatian puluhan juta pengguna, tapi mereka tak mendapatkan uang. Kalau orang Betawi melihat bisnis dua lelaki yang tak lulus kuliah itu pasti geleng-geleng dan berkata. “Bahkan jualan sapi pun lebih jelas model bisnisnya.”

Tapi Twitter jelas bukan bisnis ala pedagang sapi. Hari ini memborong sapi, besok atau lusa melegonya. “Mencetak uang bukanlah prioritas tertinggi jika Anda membangun bisnis dengan nilai yang bisa bertahan dalam jangka panjang inilah bisnis yang sesungguhnya,” kata William.

Selama tiga tahun berdiri Twitter lebih terlihat sebagai sensasi kultural ketimbang sebuah bisnis. Twitter telah meraih 55 juta pelanggan. Lima negara terbanyak penggunanya adalah Amerika Serikat, Inggris, Brasil, Spanyol, dan Indonesia. Indonesia termasuk salah satunya cukup mengejutkan.

Prestasi Twitter lebih baik daripada Google pada 1999. Saat ini mereka telah mendapat gerojokan modal US$ 100 juta (Rp 940 miliar). Para pemodal itu ternyata juga tak kalah “gendeng”. Mereka tak meminta Twitter segera untung. “Saya lebih tertarik memikirkan bagaimana kami meraih 100 juta atau lebih pelanggan ketimbang berpikir cara mendapatkan uang,” kata Fred Wilson, pemilik Union Square Ventura, sekaligus pendukung pertama Twitter. Wow, betapa nikmatnya.

Mengapa di Indonesia tak banyak orang “gendeng” yang berani membiayai inventor-inventor belia seperti di Negeri Abang Sam sono, ya? Seandainya di Indonesia ada orang seperti Fred Wilson ataupun pemodal-pemodal yang membiayai Bill Gates atau Steve Jobs, Indonesia tak akan cuma jadi “target pasar” inovasi seperti Microsoft, Facebook, dan Twitter. Situs koprol.com mungkin bisa seterkenal Twitter. Pesta Blogger 2009 akan penuh anak-anak muda dengan otak brilian.

Sama halnya dengan google yang memulai ide brilliant dengan cara menyediakan jasa periklanan di google yang dinamakan Google adwords advertising.

Konsultan Agency Jakarta

Halo saya Julio Konsultan Digital Agency dari TheConversion.com (Konsultan Seo, Facebook Ads, google adwords, dan twitter marketing) Indonesia. Apabila Anda sedang mencari cara bagaimana cara agar website Anda banyak dikunjungi melalui internet maka TheConversion.com adalah partner yang tepat untuk anda. Pengalaman lebih dari 6 tahun di bidang digital marketing khususnya internet marketing membuat kami sangat paham tentang bagaimana cara yang tepat untuk melakukan promosi melalui internet.

TheConversion.com saat ini sudah memiliki beberapa team khusus di bidangnya masing-masing seperti team jasa seo, jasa iklan facebook, jasa google adwords, dan juga twitter marketing. Kini dunia internet memang sudah menjadi salah satu tempat atau peluang bisnis yang sangat besar sekali, bahkan kini banyak perusahaan-perusahaan yang offline terjun kedunia internet. 

Jika Anda adalah seorang yang yang awam di dunia internet, dan ingin mengiklankan produk Anda di dunia internet. Jangan takut saya akan siap membantu Anda agar Anda lebih mengerti dan menguasai basic dalam dunia internet. 

Jasa yabng  kami berikan adalah jasa digital agency jakarta yang terdiri dari jasa seo, google adwords, facebook advertising. Nah mulai sekarang mulailah untuk berbisnis internet, karena internet adalah peluang usaha terbaik dan menguntungkan.

Selasa, 17 Juli 2012

Iklan Facebook Akan Adakan di Mobile Phone

Kini pengguna facebook semakin hari semakin bertambah, dari tingkat anak-anak sampai orang tua memiliki akun facebook masing-masing sesuai dengan kepribadiannya. Untuk itu facebook menjadi salah satu jejaring social terbesar musim ini.

Untuk itu begitu banyak orang yang memanfaatkan iklan facebook untuk memasarkan produknya sesuai dengan target market yang dituju. Dan kabar baiknya iklan facbebook juga akan muncul di mobile phone, Wah luar biasa makin mudah saja menjelajahi facebook di mobile. Ini menjadi salah satu kabar menggembirakan bagi banyak orang terutama orang-orang yang beriklan di facebook.

Menurut riset pengguna facebook seluruh dunia sudah mencapai 900 juta pengguna di seluruh dunia, separuhnya mengakses lewat perangkat mobile. Nah, potensi ini coba dimaksimalkan Facebook mobile untuk meraih uang lebih banyak lagi dari sisi pariwara.

Dengan adanya hal ini menjadi salah satu peluang besar untuk para jasa iklan facebook, untuk memberikan penampilan insentif terhadap para klien untuk meningkatkan penjualan.

Demikian disampaikan oleh CEO Facebook Mark Zuckerberg saat menggelar roadshow penawaran saham perdana (initial public offering/IPO) di hadapan para calon investor strategis di Palo Alto, California, AS.

Iklan dan mobile experience akan menjadi prioritas utama Facebook di 2012 ini, kata Zuckerberg yang berharap IPO-nya bisa menembus USD 10,6 miliar dengan valuasi perusahaan USD 96 miliar.

"Kami baru saja memulainya. Dalam sepuluh tahun ke depan atau lebih, setiap konsumen akan masuk katagori sesuai dengan orang-orang di sekitarnya," ucap pria 27 tahun yang memulai kerajaan bisnisnya ini dari asrama kampus Harvard.

Meski para calon investor kurang terkesan dengan presentasi Zuckerberg, namun peminat saham Facebook tak serta-merta surut. Malah kabarnya, saham yang bakal dilepas USD 28 hingga USD 35 per lembar ini sudah oversubscribed, kebanjiran peminat sejak seminggu jelang IPO 18 Mei nanti.

Senin, 16 Juli 2012

Perawatan Muka Alami Dengan Berbagai Macam Buahan

Kalian pastinya mengetahui kandungan - kandungan vitamin yang ada didalam buah, kadungan - kandungan bahan alami yang terdapat pada buah dapat dijadikan cream wajah yang berfungsi  untuk kecantikan kulit.

nah berikut adalah macam - macam buah yang dapat dijadikan cream untuk perawatan muka antara lain :
  1. Bengkuang

    Di dalam kandungan alaminya bengkuang dapat berfungsi untuk mencegah pigmentasi kulit dan menghilangkan bintik hitam atau flek hitam pada wajah. Caranya dengan menghaluskan beberapa buah bengkuanng kemudian ditempelkan pada kulit wajah seperti memakai masker.
  2.  Apel

    Buah apel dapat mencerahkan kulit wajah kita dengan cara memblendernya lalu dicampurkan dengan madu.
  3.  Teh hijau

    Teh hijau yang cukup tinggi mengandung antioksidan dapat berfungsi untuk melembabkan, menyegarkan serta mencerahkan kulit wajah.
  4.  Pepaya

    Buah pepaya banyak sekali mengandung vitamin C, E dan Enzim dapat mengatasi kulit yang kering dan pecah - pecah. Maka dari itu kini kita sering menemukan sabun kecantikan yang berasal dari buah pepaya
  5.  Mentimun

    Buah yang banyak mengadung air ini sering sekali kirta gunakan untuka campuran lalapan dan buah untuk rujak. Mentimun ini bermanfaat untuk menghaluskan kulit dan menghilangkan jerawat, sealin itu juga mentimun dapat mengatasi mata yang lelah.
macam-macam buah diatas dapat Anda jadikan referensi untuk Anda jadikan panduan untuk mempercantik wajah Anda, optimalkan dengan pemakaian secara rutin 2 kali dalam seminggu untuk mendapatkan hasil yang maksimal, selamat mencoba.

Selasa, 10 Juli 2012

Pentingnya Merawat Organ Kewanitaan


Kini penyakit menjadi salah satu penyebab bahaya yang juga dapat mematikan organ tubuh Anda terutama pada wanita, contohnya seperti kanker payudara, kanker rahim, dan juga penyakit bahaya lainnya. Mungkin dengan ini Anda lebih terjaga dalam pola makan dan juga kesehatan Anda.

Memang penyakit tersebut sangat membahayakan bagi wanita, tetapi sering orang melupakan penyakit yang sangat bahaya terhadap wanita yaitu vagina. Kebanyakan wanita melupakan penyakit ini, padahal ini menjadi salah satu organ terpenting di dalam tubuh wanita.

Untuk itu Anda juga harsu merawat vagina Anda. Bagaimana cara merawatnya? Cukup mudah dan tidak perlu ribet seperti yang lainnya. Anda hanya perlu merawat vagina Anda secara rutin setiap harinya. Karena jika vagina Anda sudah menjadi penyakit sangat sulit untuk menyembuhkannya. Contoh: HIV, kanker leher rahim, apakah Anda sudah tahu cara mengobatinya dan juga mengatasi? Mungkin bisa disembuhkan tapi tidak akan bisa sembuh total. Untuk itu vagina harus benar-benar Anda rawat dan jaga baik-baik.

Tapi ingat vagina Anda sehat dan juga bersih alias sudah Anda rawat dengan baik. Hal ini juga jangan lupa, penting sekali untuk Anda para wanita. Kalian para wanita tidak mau kan vagina Anda bermasalah? Untuk itu jangan Anda sering-sering berganti pasangan dengan pasangan Anda. Cukup hanya untuk orang yang benar-benar Anda sayangi saja, karena jika Anda sering berganti-ganti pasangan, jangan harap vagina Anda akan kembali menjadi sehat lagi. Ingat ini!!

Semoga dengan Adanya informasi ini, Anda sebagai wanita lebih menjaga vagina Anda dengan baik dan juga di gunakan dengan benar. Dan jangan lupa lakukan perawatan vagina setiap harinya, agar vagina Anda terlihat sehat dan segar. Semoga bermanfaat!

Teknik Menghilangkan Flek Hitam di Wajah


Flek hitam memang menjadi salah satu penghambat kecantikan pada muka Anda. Timbulnya flek hitam disebabkan karena adanya perubahan pigmentasi atau melasma pada bagian kulit wajah Anda. Bisa juga terjadi karena kotoran-kotoran yang sering kita jalankan, salah sepertinya polusi dijalan, pekerjaan bengkel, dsb.


Menghilangkan flek hitam  pada wajah memang membutuhkan perawatan muka secara ekstra dan waktu yang relatif lama agar noda berupa berupa bintik-bintik hitam bisa hilang tanpa timbulnya berbekas dimuka Anda. Bagi Anda yang memiliki flek hitam diwajah, Jangan Takut kami akan memberikan teknik jitu menghilangkan flek hitam di wajah Anda. Hal yang harus Anda perhatikan adalah :


Pertama, Bersihkan wajah Anda secara teratur. Bersihkan wajah Anda secarra teratur menggunakan sabun muka sesuai dengan kecocokan Anda. Jika Anda sudah merasa cocok dengan sabun yang Anda gunakan pakailah terus, Jangan coba-coba sabun yang lain, karena akan mengakibatkan kerusakan dengan muka Anda. 


Kedua, Atur asupan nutrisi. Agar bisa semua flek hitam pada di wajah Anda, perlu untuk mengatur asupan nutrisi kedalam tubuh Anda. Tubuh kita menggunakan lemak untuk memproduksi minyak pada kulit dan hormon, hormon dengan level tinggi bisa meningkatkan jumlah kandungan minyak pada kulit. Cobalah untuk menambah asupan sayuran dan stop untuk mengkonsumsi makanan yang mengandung minyak banyak (sperti gorengan misalnya). 


Ketiga, Minumlah air putih minimal 2 liter per hari. Hal ini untuk menjaga kestabilan metabolisme tubuh Anda agar selalu tetap fit, karena hal ini akan membantu mengurangi jumlah kandungan flek hitam.


Keempat, Pastikan Anda menggunakan riasan (make up). Jika Anda adalah wanita, pastikan Anda menggunakan riasan (make up) yang tidak menyumbat pori-pori wajah dan 100% secara perlahan-lahan flek hitam Anda akan hilang.


Sekian informasi kecantikan yang saya berikan, Semoga Bermanfaat!

Senin, 09 Juli 2012

Teknik Membersihkan Kulit Ala Jepang


Mempunyai muka yang bersih memang keinginan semua orang, bahkan orang orang tua sekalipun ingin tetap terlihat cantik dan juga bersih agar terlihat awet muda. Seperti yang Anda lihat meski perempuan Jepang pada umumnya memang terkenal dengan wajahnya yang putih, lembut, namun mereka juga memiliki perawatan kecantikan tersendiri. Memang masing-masing negara memiliki ciri khas dalam membersihkan dan memutihkan kulit. 

Sebenarnya wanita Jepang sangat sederhana sekali dalam menampilkan kulitnya agar terlihat cerah. Mereka memilih perawatan tradisional menggunakan berbagai bahan alami yang diresepkan secara turun-temurun sejak nenek moyang.

Bagi Anda yang ingin tahu atau ingin mempelajari teknik membersihkan kulit ala wanita Jepang, berikut dibawah ini:
  • Kacang merah, Wanita Jepang memanfaatkan azuki atau bahasa Indonesianya sejenis kacang merah, yang sejak berabad-abad lampau digunakan sebagai bahan untuk menggosok lembut wajah. Hasilnya, wajah lebih halus dan bebas dari noda jerawat.
  • Vitamin C, Perempuan Jepang percaya vitamin C baik untuk kulit dan memiliki khasiat memutihkan. Oleh karena itu, mereka rajin makan jeruk yang mengoksidasi dan memecah melanin sehingga membuat kulit putih.
  • Alga, Wakame, sejenis alga laut yang ditemukan di perairan Jepang, merupakan salah satu bahan perawatan kulit alami terbaik. Wakame melindungi kulit dari sinar ultraviolet serta kerusakan kulit akibat polusi. Selain itu, bahan alami ini juga mencegah timbulnya keriput halus dan lingkaran gelap di sekitar mata.
  • Bekatul, Bekatul komenuka merupakan bahan super yang digunakan oleh perempuan Jepang, untuk memelihara kulit dan membantu menjaganya awet muda. Selain itu, bahan alami ini juga berkhasiat mencegah keriput dan lingkaran hitam di bawah kulit, serta mengontrol produksi minyak alami kulit.
  • Pengelupasan, Perempuan Jepang rajin melakukan pengelupasan kulit (exfoliation), untuk menghilangkan sel-sel kulit mati dari wajah dan membuatnya berseri bebas kusam.
Mungkin terlintas di pikiran Anda, Bagaimana cara mengikuti semuanya karena semua bahan tersebut tidak bisa kita temukan semua di Indonesia? Jawabannya semua bisa Anda temukan di Indonesia. Dengan cara mencari di Internet yang menjual bahan tersebut. Semoga artikel ini dapat membantu Anda.

Alasan Mengapa Property Tempat Investasi Terbaik di Dunia

Kebijakan Bank Indonesia (BI) memangkas suku bunga acuan alias BI rate hingga level terendah pada November 2011 lalu akan menjadi bahan bakar penggerak bisnis properti di Tanah Air. Dengan BI rate hanya 6%, banyak pihak memperkirakan, pasar properti di Indonesia bakal booming tahun ini.

Dengan adanya hal ini pengamat properti menilai, investasi properti di negara kita memang semakin menarik dan semakin meningkat pengguna investasi property di dunia

Panangian Simanungkalit, pengamat properti sekaligus pemilik Panangian School of Property, bahkan menilai, investasi properti di Indonesia merupakan satu-satunya paling menguntungkan di dunia. Ada tiga alasan mengapa prospek bisnis properti Indonesia jadi yang terbaik di dunia.

Pertama, masih ada 14 juta dari 61 juta keluarga di Indonesia yang belum memiliki rumah.

Kedua, pemerintah semakin kesulitan menyediakan rumah bagi keluarga kelas menengah ke bawah. Tengok saja, permintaan rumah mencapai 900.000 unit per tahun, sementara pasokan hunian hanya 80.000 unit dalam setahun.

Ketiga, semua segmen pasar properti di Tanah Air terbuka luas sebagai investasi, termasuk pasar kelas paling bawah. Sedangkan di luar negeri, bisnis properti untuk pasar kelas menengah ke bawah tertutup untuk pengembang dan investor.

"Sebab, pasokan properti kelas menengah ke bawah dikendalikan oleh pemerintah negara itu," ujar Panangian.

Meski sempat mengalami pasang surut, bisnis properti kembali dilirik pasca krisis ekonomi 2008 lalu. Karena itu, di 2011, pertumbuhan properti tercatat lumayan tinggi.

"Baik permintaan maupun pertumbuhan harga di semua sektor properti meningkat cukup tinggi," ungkap Anton Sitorus, Head of Research Jones Lang LaSalle.

Menurut Anton, properti komersial dan kawasan industri mencetak pertumbuhan penjualan tertinggi selama 2011. Pertumbuhan penjualan lahan industri naik hampir tiga kali lipat. Adapun properti sektor komersial meningkat dua kali lipat. Lalu, penjualan residensial naik sekitar 50%.

Justini Omas, Sekretaris Perusahaan Agung Podomoro Land juga mengakui, pasar properti memang cukup bergairah tahun lalu. Sepanjang 2011, penjualan Agung Podomoro Land mencapai Rp 4,2 triliun. Pencapaian ini melampaui target penjualan mereka yang hanya sebesar Rp 3,5 triliun.

Ali Hanafia, pengamat properti, tak terlalu kaget melihat gairah bisnis properti tahun lalu. Maklum, sebelumnya, ia sudah memprediksi, harga properti akan mengalami kenaikan cukup tinggi.

"Ini yang membuat para investor mendulang keuntungan yang luar biasa signifikan, bahkan sampai 100% dalam tempo kurang dari satu tahun.

Untuk itu bagi Anda yang ingin menggeluti atau berinvestasi , property adlaah tempat yang tepat untuk Anda. Nah mungkin pertanyaan, saya tidak mengerti dibidang property. Dengan ini Anda jangan menyerah Anda bisa belajar investasi property dengan orang ahli. Inilah saatnya yang tepat untuk melakukan perubahan dalam hidup Anda.

Minggu, 08 Juli 2012

Cara Menjaga Kesehatan Kulit Wajah Untuk Pria


Ganteng memang salah satu modal utama seorang pria agar dilirik oleh para wanita. Memang banyak faktor lainnya selain dari wajah seperti tubuh atletis, kepintaran, kepribadian Anda, dan lain-lain. Akan tetapi wajah adalah hal utama yang langsung dilihat sebelum masuk kedalam kepribadian dari dalam diri Anda.

Banyak orang yang berkata bahwa pria yang ganteng sudah dianugerahkan sejak lahir. Padahal hal ini tidak 100% benar. Sebenarnya wajah ganteng bisa diraih jika Anda memiliki kulit yang sehat. Kulit Sehat yang dimaksud adalah memiliki kulit yang mulus, bebas dari jerawat, dan tidak ada permasalahan pada kulit Anda.

Berikut ini merupakan cara menjaga kesehatan kulit wajah untuk pria :
  1. Rajinlah mencuci muka
    Kebanyakan para pria malas dan tidak mau ribet, sehingga malas untuk mencuci muka. Apalagi saat Anda sedang berpergian. Inilah yang membuat mengapa muka pria sering berminyak dan juga berjerawat. Untuk itu bagi Anda para pria rajin-rajinlah membersihkan muka Anda. Ini menjadi awal yang baik untuk kesehatan kulit Anda.
  2. Makan yang sehat dan tidur cukup
    Kebiasan buruk kebanyakan pria berlanjut dengan makan makanan apa saja yang penting enak, kenyang, dan juga mengenyangkan. Padahal dengan enak dan menyenangkan saja tidak cukup tetapi juga  harus kenyang secara vitamin dan juga nutrisinya, terutama bagi para pria yang pasti lebih aktif, sehingga membutuhkan kandungan vitamin dan nutrisi yang lebih banyak daripada para wanita.

    Para pria juga memiliki kebiasan buruk bergadang. Bergadang sangatlah tidak baik bagi kesehatan, tidak hanya kulit saja, tapi untuk seluruh tubuh. Bergadang menyebabkan kulit mengalami penuanan dini, kering, dan juga menjadi sangat tidak sehat, karena kulit terhambat proses perkembangannya.

    Jadi tidurlah teratur, dan makan makanan bergizi jangan hanya asal kenyang.
  3. Sekali – sekali beri perhatian lebih pada kulit
    Janganlah malu untuk melakukan perawatan – perawatan kulit seperti memakai masker, memakai cream perawatan wajah, karena kulit pria juga membutuhkan hal serupa seperti yang dibutuhkan kulit wanita. Karena itu berikan perhatian lebih kepada kulit, jangan merasa malu untuk memberikan yang terbaik untuk kulitmu.
  4. Hindari kafein dan juga rokok
    Kopi dan rokok adalah teman setia untuk para pria, begitulah pandangan kebanyakan pria sekarang ini. Padahal kopi dan rokok adalah sumber penyakit untuk tubuh Anda dan juga yang pasti mempengaruhi pada kulit Anda. Karena itu Anda harus menghindari kopi dan rokk demi terjaga kesehatan kulit Anda. Mungkin memang berat untuk menghindari, yang pasti jika ada niat past segala sesuatu tidak akan mustahil.
Sekian perawatan muka dan juga kulit untuk Anda. Simple bukan caranya? Jadi luangkan waktu untuk merawat kulit Anda agar terlihat sehat dan juga tampi beda.

Jumat, 06 Juli 2012

Keunggulan Menggunakan Google Adwords


Google adwords adalah layanaan iklan secara berbayar yang dikeluarkan oleh search engine terebsar yaitu google. Mungkin Anda sudah tahu cara kerja google adwords sebelumnya tapi mungkin Anda belum tahu apa sih keuntungan beriklan dengan menggunakan google adwords?

Sistem kerja yang dilakukan oleh Goole Adwords adalah menempatkan iklan Anda dihalaman mesin pencari, sesuai dengan kata kunci yang dicari oleh para pengunjung.

Jika kata kunci Anda dicari oleh para pengunjung, maka iklan Anda akan dimunculkan di sebelah kanan halaman mesin pencari.

Nah berikut ini saya akan menjelaskan kepada Anda keunggulan menggunakan google adwords adalah sebagai berikut :
  1. Pemilik iklan dapat membuat iklannya sendiri. Google adwords memberikan kesempatan kepada pemiliknya untuk membuat sendiri sebuah iklan yang ingin ditampilkan di halaman mesin pencari, sehingga Anda tak perlu merasa khawatir kalau-kalau iklan yang ditampilkan tidak sesuai dengan harapan yang Anda inginkan.
  2. Biaya yang cukup terjangkau. Biaya untuk memasang iklan di google adwords cukup terjangkau bila dibandingkan misalnya Anda melakukan iklan di media cetak. Kemurahan harga tersebut tentunya dibandingkan dengan efektivitas dari pemasangan iklan tersebut. Iklan Anda di google adwords akan dibaca oleh seluruh orang di dunia, berbeda dengan iklan di media cetak yang jumlah pembacanya biasanya terbatas pada kawasan tertentu saja.
  3. Iklan di google adwords hanya akan meminta bayaran pada Anda apabila memang ada yang melakukan klik pada iklan Anda, sehingga sangat adil dan tidak memberatkan pendanaan Anda.
  4. Anda bisa menyajikan adword sesuai dengan jenis iklan yang Anda tampilkan sehingga Anda bisa lebih yakin terhadap tampilan iklan yang ditampilkan.
  5. Layanan google adwords tersebut bisa dimanfaatkan oleh siapa saja, baik untuk usaha bisnis berukuran kecil maupun besar, karena dari segi tarif harga sangat terjangkau. Disamping itu peluang manfaat yang diperoleh dari pemasangan iklan di google adword tersebut cukup prospek untuk dikunjungi oleh para pengguna internet.
Itulah keunggulan untuk Anda menggunakan jasa adwords. Memang iklan di adwords saat ini menjadi salah satu target usaha bisnis tempat unruk mengiklankan produk dan jasanya di google adwords.

Cara Menjaga Kesehatan Kulit Untuk Sehari-Hari

 Menjaga kesehatan kulit adalah kegiatan sehari-hari yang dilakukan oleh para wanita. Hal ini dilakukan untuk mempercantik dirinya, karena seorang wanita berhak merawat kecantikan untuk terlihat segar setiap harinya.

Coba Anda bayangkan misalnya Anda sebagai pegawai kantor yang setiap harinya terkena sinar matahari di jalan dan polusi udara yang tidak menyehatkan untuk kulit Anda, maka Anda perlu melakukan satu yang namanya perawatan setiap harinya.

Nah kini beberapa cara menjaga kesehatan kulit untuk sehari-hari adalah sebagai berikut :
  1. Jangan lupa untuk membersihkan muka. Muka adalah salah satu bagian terpenting dalam mempengaruhi kecantikan Anda. Biasanya kendala pada muka adalah pada kulit berminyak. Untuk mengatasinya pakailah yang mengandung almond dan alpukat, sedangkan jenis kulit kering pakailah sabun yang mengandung madu agar kulit terlihat lembab, dan jika jenis normal bisa gunakan kandungan teh atau greentea. 
  2. Jangan lupa untuk mandi minimal 2 kali sehari. Lakukan dengan keseluruhan badan, termasuk pundak belakang, bagian leher baik daerah belakang dan depan, serta daerah selangkangan dan sampai kebagian ujung kaki dan jari-jari.
  3. Jangan lupa jika anda berpergian keluar ruangan baik dikantor atau dilapangan, jangan lupa untuk memakai sunblock protective supaya kulit tidak terbakar dan menjadi menjadi hitam serta kering. Sedangkan jika diruangan ber AC jangan lupa pakailah pelembab atau lotion menghindari kekeringan sehingga kulit cepat untuk keriput karena kering.
  4. Yang terakhir jangan lupa memperhatikan makanan dan minuman untuk kesehatan yang dikomsumsi tiap-tiap hari, bergizi dan berserat tinggi serta mengandung cairan dan mineral.
Nah berikut beberapa point untuk menjaga kulit Anda bebas dari kering dan juga kusam. Nah kulit memang perlu sekali untuk dijaga tapi jangan lupa untuk melakukan perawatan muka setiap harinya juga, karena muka menjadi salah satu kecantikan yang dilihat oleh banyak orang.

Kamis, 05 Juli 2012

Pentingkah Digital Agency Untuk Website Anda?


Meningkatkan jumlah pengunjung di website, meningkatkan penjualan, dan juga website Anda terindeks oleh google itu adalah tugas seorang digital agency.

Bagi Anda yang sudah punya bisnis secara offline, ayo saatnya Anda beralih juga  ke dunia bisnis online, karena bisnis online kali ini salah satu peluang usaha terbaik dan menguntungkan saat ini.

Pasti Anda ingin sekali dong kalau bisnis atau website Anda terkenal di Internet? Karena menurut riset pengguna Internet di Indonesia sudah mencapai 50 juta orang, alangkah sayangnya jika usaha Anda tidak menggelutinya.

Nah lalu jika Anda sudah memiliki website tapi belum Anda pemasukan, mungkin Anda belum melakukan iklan atau marketing untuk website Anda, dan juga Anda belum tahu yang namanya seo, yaitu bagaimana cara agar website kita berada dihalaman pertama google. Pasti Anda senang banget dong jika website Anda bisa muncul di search engine terbesar yaitu google?

Nah Anda tidak perlu ragu, jangan jadikan ini sebagai halangan untuk Anda, Anda bisa menggunakan jasa digital agency jakarta untuk membantu mengkonsultasikan website Anda agar terkenal dalam search engine. Memang untuk saat ini lebih fokus untuk daerah Jakarta saja agat lebih mudah untuk set meeting sambil menikmati coffee break. Karena kebetulan kami berdomisili di Tangerang, jadi tak jauh dari Jakarta.

Nah bagi Anda yang mungkin ingin menggunakan jasa digital agency kami silahkan Anda bisa hubungi 021 - 5422 0505, alamat Jl. Janur Hijau 1,Blok AA5 No.17, Gading Serpong, Tangerang 15810. Kami siap membantu Anda.

Keuntungan Menggunakan Facebook Marketing

Facebook Ads atau disebut juga facebook marketing merupakan program iklan yang ditawarkan oleh Facebook. Seperti gambar dibawah ini:


kekuatan dari program iklan Facebook marketing ini adalah “kelokalannya” serta kekuatan “dari mulut ke mulut”, dimana penggunaan Facebook Ads memungkinkan kita untuk memilih target facebookers dengan geografis tertentu (misal lokasi / negara), kemudian rentang usia, status perkawinannya dan kemudian konsep pertemanan dari Facebook membuat informasi “dari mulut ke mulut” merupakan bonus iklan gratis bagi produk anda

Seperti gambar diatas disitu terlihat bagaimana anda bisa menyaring target pembaca iklan, semisal anda ingin mempromosikan seputar tentang usaha Anda misalnya buku bisnis terbaru Anda, dengan target anak perempuan usia 20 tahun hingga 50 tahun, dari indonesia dan berbahasa indonesia, dengan status perkawinan tertentu dan kesukaan tertentu, maka akan muncul “estimasi” target pembaca iklan, dan lainnya, sehingga Anda bisa menentukan target market Anda dengan tepat.

Pembatasan jumlah target ini membuat iklan anda dibaca / dilihat oleh orang yang tepat, yang memang suka / berkaitan dengan produk anda, sehingga kemungkinan iklan anda dilihat + diresponse dan kemudian menghasilkan keuntungan lebih besar. Memang dalam penggnaan facebook marketing ini tidak mudah diperlukan mencari kata-kata atau keyword yang menarik untuk di persutujui oleh facebooknya. Biasanya sih yang melakukan ini digital agency yang sudah ahli dalm memasarkan iklan didunia online.

Peluang Usaha Kecil Terpercaya Dan Menguntungkan


Adakah peluang usaha kecil yang terpercaya dan menguntungkan saat ini? Mungkin Anda mencari informasi seputar peluang bisnis diberbagai media seperti internet, majalah bisnis, koran, dan juga berbagai media lainnya.

Peluang Bisnis di Indonesia memang sangat diburu oleh masyarakat yang menyukai bisnis mandiri. Setiap berganti tahun bisnis pun akan terus beranti, kadang yang dulunya ditahun 2011 menguntungkan. Nah setelah menjalani tahun 2012 malah rugi berkeping-keping. Inilah yang dinamakan siklus dalam bisnis.

Nah untuk saya akan memberikan beberapa peluang bisnis modal kecil tapi terpercaya dan menguntungkan dan juga untuk jangka panjang.

Peluang usaha kecil terpercaya dan menguntungkan adalah :
  1. Peluang Usaha Bisnis Pakaian
    Trend fashion terus berkembang dari waktu ke waktu. Setip saat, bermunculan mode-mode pakaian baru sehingga semakin banyak stock baju, dan inilah peluang usaha yang bagus untuk Anda. Mungkin peluang ini lebih tertuju untuk wanita atau Ibu rumah tangga.
  2.  Peluang Usaha Bisnis Kuliner
    Ada beberapa fakta menarik tentang bisnis makanan. Fakta pertama: makanan adalah kebutuhan primer, tidak mungkin orang dapat hidup tanpa makan. Fakta kedua: orang-orang makin sibuk dengan karier sehingga tidak lagi punya waktu di dapur. Orang-orang sibuk ini lebih memilih membeli makanan mereka ketimbang memasaknya sendiri. Fakta ketiga: wisata kuliner merupakan kegiatan wisata yang telah dan akan terus menjadi tren. Dari kegiatan ini, orang-orang dapat memuaskan selera makan mereka, juga mendapatkan suasana menyenangkan layaknya orang berwisata. Ketiga fakta di atas adalah indikator kuat bahwa di tahun-tahun mendatang, bisnis kuliner masih akan terus menjadi peluang bisnis yang menjanjikan
  3.  Peluang Usaha Bisnis Aksesori
    Trend fashion tidak dapat berdiri sendiri. Trend pakaian merupakan satu paket dengan tren akserori, seperti gelang, kalung, tas, sepatu, ikat pinggang, dan pernak-pernik lainnya. Ini berarti, peluang usaha di bidang aksesori pun diperkirakan juga menjadi peluang usaha 2012 yang menjanjikan, sebagaimana bisnis pakaian.
  4. Peluang Usaha Bisnis Online
    Era digital telah memudahkan orang untuk mendapatkan segala kebutuhannya entrah itu informasi, hiburan, dan juga berbagai kebutuhannya manusia lainnya. Dengan hanya sekali “klik”, barang-barang yang diinginkan akan diantar sampai ke rumah. Kemudahan berbelanja online inilah yang membuat bisnis online terus berkembang.
  5. Peluang Usaha Bisnis Laundry
    Laundry adalah solusi mudah dan murah untuk masalah pakaian kotor, sprei, karpet, bad cover, dan sejenisnya. Ketimbang berjibaku dengan pakaian kotor yang menggunung, orang-orang sekarang memilih menyerahkannya ke laudry dan menerimanya kembali dalam kondisi bersih, wangi, dan rapi, hanya dengan membayar yang tidak terlalu mahal.
Nah itulah beberapa peluang usaha kecil terpecaya dan menguntungkan untuk tahap jangka panjang Semoga saja Anda dapat memilihnya dengan bijak, sehingga keuntungan akan Anda dapatkan, Semoga sukses dan terus maju dalam bisnis yang Anda sudah jalankan. Semoga bermanfaat!

Rabu, 04 Juli 2012

Manfaat Bengkoang Untuk Kecantikan dan Kesehatan Kulit



Tahukah Anda buah diatas? Perlu Anda ketahui ternyata bengkoang ini memiliki banyak khasiat. Nah bagi para wanita yang ingin memiliki wajah bersih dan cantik Anda perlu sekali mengkonsumsi buah bengkoang ini, karena bengkoang dapat menghaluskan kulit wajah Anda.

Kandungan kimia bengkoang adalah pachyrhizon, rotenon, inulin, vitamin B1 dan C.  Umbinya mengandung gula dan pati serta fosfor dan kalsium. Umbi ini juga memiliki efek pendingin karena mengandung kadar air 86-90%. Rasa manis berasal dari suatu oligosakarida yang disebut inulin.

Manfaat bengkoang untuk kesehatan :
  • Mengatasi penyakit kulit. Benih ubi dan belerang (masing-masing secukupnya) ditumbuk lalu ditempelkan pada bagian tubuh yang sakit.
  • Jika Anda menderita diabetes. satu atau dua dari ubi parut dan kemudian disaring dan diminum setiap pagi dan sore.
  • Sebagai obat demam. Bengkuang yang mempunyai sifat kimiawi yang berkhasiat mendinginkan dapat digunakan untuk menurunkan demam. Bengkuang dapat dimakan secara langsung maupun dibuat dalam bentuk jus yang diminum pagi dan sore.
  • Mengatasi eksim. Bengkoang dikupas dan dimakan secara langsung. Lakukan secara rutin empat kali seminggu.
  • Mengatasi wasir.Bengkoang bisa dijus dan diminum setiap bangun tidur saat pagi hari
  • Kandungan antiseptik di bengkoang mampu mengatasi gatal-gatal di kulit
  • Menurunkan Kadar Kolesterol Darah
Salah satu cara menurunkan kadar kolesterol dalam darah yaitu dengan cara melakukan pengaturan makanan dengan baik dan benar. Terapi jus bengkuang dapat dilakukan untuk menurunkan kolesterol dalam darah. Kandungan air dan serat dalam bengkuang dapat membantu menurunkan kadar kolesterol dalam darah. Selain serat dan kadar air yang tinggi, kandungan vitamin C dalam bengkuang yang berfungsi sebagai antioksidan juga dapat membantu dalam proses penurunan kadar kolesterol dalam darah.

Manfaat bengkoang untuk kecantikan :
  • Menyegarkan wajah, memutihkan dan  mengencangkan kulit
  •  Menghilangkan flek hitam di wajah
  • Menjaga konsistensi tulang dan gigi
  • Sebagai fitoestrogen Alami
Perawatan muka seperti apa yang Anda lakukan saat ini?  Nah jika perawatan yang Anda lakukan masih belum mendapatkan hasil marilah

Selasa, 03 Juli 2012

4 Makanan Penyebab Jerawat


Kini jerawat menjadi salah satu musuh terbesar pada muka Anda. Apalagi untuk kaum wanita, mereka sangat memusuhi sekali dengan yang namanya jerawat.

Tahukah kamu apa sih penyebab munculnya jerawat? Munculnya jerawat dikarenakan pori-pori kulit yang tersumbat akibat kelenjar minyak yang terlalu aktif. Untuk mengurangi kelenjar minyak, tidak salahnya kita menghindari beberapa makanan penyebab jerawat, karena kelenjar minyak bisa disebabkan karena makanan.

Oke langsung saja, berikut ini beberapa makanan yang diduga bisa menyebabkan munculnya jerawat adalah;
  1. Cokelat dan gula
    Salah satu makanan yang dianggap banyak pemicu jerawat adalah cokelat dan gula . Karena makanan ini mempunyai skala Glycemic yang berindex sangat tinggi, misalnya karbohidrat dan olahan contohnya gula bisa menyebabkan timbulnya jerawat karena meningkatkan kadar hormon.
  2. Alkohol dan kafein
    Mengkonsumsi alkohol secara berlebihan dapat mengakibastkan meningkatkanya jumlah hormon, khususnya testosteron yang dapat menyebabkan munculnya jerawat. Selain alkohol kafein juga merupakan makanan penyebab munculnya jerawat karena dapat meningkatkan  kadar hirmon yang dihasilkan tubuh.
  3. Makanan yang menyebabkan alergi
    Alergi terhadap makanan tertentu justru menimbulkan masalah pada kulit Anda. Begitu juga dengan jerawat, munculnya jerawat akibat sistem kekebalan tubuh yang hendak membendung racun yang kita rasakan. Seorang pakar alergi telah mengidentifikasi dan membernarkan adanya korelasi antara alergi makanan dengan jerawat.
  4. Sayur dan buah yang bersifat asam
    Tingkat keasaman tubuh juga dapat menadi penyebab timbulnya jerawat, oleh karena itu harus dijauhi. Beberapa sayuan dan buah-buhan yang bersifat asam dapat menyebabkan munculnya jerawat.
Nah berikut makanan yang harus Anda jaga, tidak dihindari tapi harus dijaga jangan terlalu berlebihan. Jadi bagi Anda yang sudah melakukan perawatan muka sampai mahal-mahal hanya untuk menghilangkan jerawat Anda, lebih baik Anda konsumsi makanan Anda, mungkin saja dari penjelasan diatas ada beberapa yang masih Anda lakukan.

Harga Dan Spesifikasi Motor Yamaha Mio Soul GT


Yamaha Mio Soul GT adalah Produk baru dari yamaha yang sudah di kenalkan maret 2012 lalu. Motor yang satu ini sangat pas dan cocok untuk kalangan anak muda pria ataupun wanita. Dengan tampilan atau desain yang lebih sporty, di tambah pilihan warna yang bervariasi membuat kehadiran Mio Soul GT di sambut baik pecinta motor matic indonesia. Memang makin canggih dan bagus desain motor semakin mahal juga harga yang di keluarkan (duit memang tidak bohong) Harga dari Mio Soul GT sedikit lebih mahal di banding dengan MIO J maupun MIO Fino. Akan tetapi harga sekitar Rp.14 jutaan memang pantas untuk Motor ini mengingat kelebihan yang dimiliki oleh Yamaha Mio Soul GT di banding motor seri yamaha matic lainnya.

Nah bagi Anda yang ingin mengetahui lebih lengkap tentang motor Mio Soul GT harga dan spesifikasi motor Mio Soul GT, adalah sebagai berikut :

SPESIFIKASI MOTOR YAMAHA SOUL GT
MESIN
Tipe Mesin 4 Langkah, 2 Valve SOHC, Berpendingin kipas
Jumlah / Posisi Silinder Cylinder Tunggal / Mendatar
Volume Silinder 113,7 cc
Diameter x Langkah 50,0 × 57,9 mm
Perbandingan Kompresi 9,3 : 1
Daya Maksimum 7,75 ps(kw) - 8.500 rpm
Torsi Maksimum 8,5 N.m (0,87kgf-m) - 5.000 rpm
Sistem Starter Electric Starter dan Kick Starter
Sistem Pelumasan Basah
Kapasitas Oli Mesin Total 0,85 liter / Perawatan berkala 0,74 liter
Sistem Bahan Bakar Fuel Injection Sytem (YMJET-FI)
Tipe Kopling Kering, Kopling Sentrifugal
Tipe Transmisi V-belt Otomatis
Pola Pengoperasian Transmisi Otomatis
DIMENSI
Panjang X Lebar X Tinggi (mm) 1.855 X 700 X 1.050
Jarak Sumbu Roda (mm) 1.260
Jarak Terendah Ke Tanah (mm) 130
Tinggi Tempat Duduk (mm) 745
Berat (kg) 93
Kapasitas Tangki Bensin 4,8 Liter
RANGKA
Tipe Rangka Pipa Baja Underbone
Suspensi Depan Teleskopik
Suspensi Belakang Unit Swing, Suspensi Tunggal
Ban Depan 70/90-14M/C 34P
Ban Belakang 80/90-14M/C 40P
Rem Depan Cakram
Rem Belakang Tromol
KELISTRIKAN
Sistem Pengapian TCI (Transistor Control Ignition)
Battery YTZ4V / GTZ4V (MF Battery)
Busi C6HSA (NGK) / U20FSR-U (DENSO)

Berikut harga dan spesifikasi harga motor yamaha Mio GT. Nah berikut ini bagi Anda yang mau melihat harga dan spesifikasi motor yamaha lainnya silahkan klik motor yamaha.

Senin, 02 Juli 2012

Emas dan Properti Mana yang mengutungkan ?


Emas dan properti mana yang lebih menguntungkan ? Dengan Inflasi yang terjadi terus menerus membuat orang berpikir untuk mencari penghasilan ataupun investasi yang menguntungkan yang tidak berpengaruh dengan inflasi.  Ada 2 investasi yang kuat terhadap inflasi yaitu emas dan properti. Ini adalah kedua tempat investasi yang sangat menguntungkan saat ini.

Disini saya akan menjelaskan tentang investasi emas, Bagaimana dengan Emas ?? Saat ini Harga emas bukannya turun malah makin naik dari tahun ke tahun. Kenaikannya pun sangat bervariasi sekali dengan kenaikan dollar dan harga minyak dunia. Setiap kenaikan dollar selalu diikuti oleh pembelian emas yang banyak oleh spekulan.  Begitu juga dengan harga minyak. Bukankah cadangan minyak itu terbatas ?? Dan cadangan emas juga terbatas ?? Makanya setiap tahun emas selalu naik... So buruan investasi dengan membeli emas sekarang juga….

Tapi ingat…..yang di investasikan adalah emas batangan atau emas koin bukan perhiasan.

Why?? Karena emas perhiasan selain susah dijualnya kita juga dirugikan dengan ongkos pembuatannya yaitu ongkos buatnya tidak dihitung ketika dijual kembali.

Lalu bagaimana dengan berinvestasi di Properti ?
Kelebihan Properti bisa dibilang Stabil. Maksudnya adalah Harga Patokan Tanah di Pemerintah cenderung NAIK dan TIDAK PERNAH TURUN. (Patokan Harga Anda bisa melihatnya di Nilai Jual Objek Pajak [NJOP], dan NJOP Anda bisa mendapatkannya di Pajak Bumi dan Bangunan [PBB])
Harga Emas adalah NAIK dan TURUN, maksudnya jika Patokan “PEGADAIAN” Emas cenderung NAIK dan TURUN. Ini dikarenakan emas itu Komoditi yang diperdagangkan, dan seringkali hanya surat yang diperdagangkan.

Nah Investasi mana yang Anda pilih? Emas Ataukah mungkin properti? Yang pasti keduanya menguntungkan. Pilihlah yang menurut keinginan Anda dan jangan ragu untuk take action. Semoga bermanfaat!

Mau Pintar Berbahasa Inggris?


Mau pintar berbahasa inggris? Semua orang pasti menginginkannya, apalagi dengan pintar berbahasa inggris dapat membuat dirinya sukses, sudah pasti tidak ada yang menolak.

Dalam hidup ini adil jika Anda ingin sukses dalam berbahasa inggris kuncinya adalah niat dan usaha, tanpa adanya kedua tersebut sulit untuk menguasai bahasa ini.

Nah perlu Anda ketahui juga, belajar bahasa inggris bukan hanya sekedar tahu saja, tapi sangat diperlukan sekali oleh perusahaan besar di Indonesia. Tahu sendiri Orang Indonesia yang mengerti bahasa inggris masih sedikit sekali. Mengapa sedikit? Seharusnya Anda tahu jawabannya apa, yang pasti karena tidak adanya niat dan usaha yang tinggi.

Nah bagi Anda yang tidak mau menyia-nyiakan waktu Anda yang tidak penting-penting banget mending Anda sisihkan waktu luang untuk belajar bahasa inggris.

Nah kembali lagi jika Anda sudah adanya niat dan usaha untuk belajar bahasa inggris sudah pasti Anda akan ahli belajar bahasa inggris? Cukup yang perlu Anda lakukan adalah
  1. Anda harus pelajari kata-kata inggris dasar terlebih dahulu
  2.  Sering-seringlah baca buku bertuliskan bahasa inggris
  3. Sering-sering juga mendengarkan lagu bahasa inggris dan film bahasa inggris
  4. Dari semua yang sudah Anda lakukan praktekkan didalam kehidupan Anda sehari-hari.
Itulah cara yang mudah dan gratissss, ga perlu bayar, cukup dengan niat dan usaha. Nah tapi banyak juga orang yang malas melakukan hal ini. Untuk orang yang ga mau melakukan hal ini satu-satunya untuk bisa berbahasa inggris adalah dengan mengeluarkan uang yaitu kursus bahasa inggris atau les bahasa inggris. Nah tinggal Anda pilih saja mana yang Anda inginkan gratis atau bayar?? Hehe...